Show yang Tertunda

Show yang Tertunda

Guns N’ Roses sudah memulai Not in This Lifetime Tour-nya tahun 2022 ini dari awal bulan Juni lalu. Tahun ini band tersebut dijadwalkan tampil di Eropa, Amerika Selatan, Meksiko, Australia, New Zealand, dan Jepang. Penampilan pertama mereka diadakan di Lisbon tanggal 4 Juni lalu. Dilanjutkan ke Seville hingga ke Dublin. Bulan Juli ini Guns N’ Roses tampil di London selama dua hari berturut-turut, tanggal 1 dan 2.

Tanggal 5 Juli mereka dijadwalkan manggung di Glasgow, tetapi konser tersebut terpaksa ditunda karena kondisi kesehatan Axl Rose yang mengahruskan dia beristirahat. Sebenarnya di penampilan hari kedua di London Axl sudah mengalami gangguan tenggorokan yang menyebabkan konser malam itu tidak sampai 3 jam seperti biasanya. Bahkan lagu favorit yang ditunggu-tunggu penonton-November Rain-tidak dinyanyikan.

Dalam dua kali konser mereka di London ada bintang tamu yang hadir, yaitu Carrie Underwood. Jika bulan Mei lalu Axl menjadi bintang tamu Carrie, maka dua kali ini Carrie yang menjadi bintang tamu Guns N’ Roses. Di konser hari kedua, Carrie benar-benar menolong Axl. Saat menyanyi bersama Carrie, Axl menggunakan suara rendahnya. Namun begitu, mereka tetap tampil memukau. Suasananya tetap gegap gempita dan penonton tetap ikut berjingkrak-jingkrak saat mereka menyanyikan lagu Sweet Child O’Mine dan Paradise City.

Semua fans Guns N’ Roses mendo’akan agar Axl Rose lekas membaik kondisinya, sehingga mereka bisa melanjutkan tour mereka di Eropa. Semoga mereka bisa tampil di tempat berikutnya-di Munich, Millan, Vienna, dan Hanover.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca juga